Kupas Khasiat Dibalik Pegagan Sebagai Pengobatan

Tags

Siapa sih yang tidak kenal dengan jenis tumbuhan yang satu ini ? Pasti nya tumbuhan jenis ini tidak akan asing lagi bagi kita semua. Tumbuhan ini terlihat sepintas seperti asam, akan tetapi jika diperhatikan banyak sekali perbedanya. Tanaman ini biasanya bernama daun kaki kuda atau istilah lain daun calincing rambat atau lebih dikenal dengan sebutan pegagan . Pegagan (Centella asiatica) merupakan tanaman liar yang banyak tumbuh di perkebunan, ladang, tepi jalan, serta pematang sawah.Tumbuhan ini biasanya tumbuh subur didaerah yang bertanah lembab berbatu, terkadang kita sering menjumpainya tumbuh di celah retakan tembok, lantai belakang, sisi kamar mandi atau pada dinding lubang sumur.

Kupas Khasiat Dibalik Pegagan Sebagai Pengobatan

Kalau dilihat sepintas, tumbuhan ini terlihat seperti daun asam, namun yang membedakan dengan daun asam adalah tumbuhan ini mempunyai daun yang lebih besar dan bercabang banyak dan setiap cabang dapat membentuk tumbuhan baru sehingga sangat rimbun serta dapat membentuk rumpun yang dapat menutupi tanah atau tempat tumbuhan ini tumbuh. Tumbuhan ini mempunyai daun yang bundar berbentuk seperti ginjal dengan tepi berigi dan bertopang diatas tangkai. Letak daun yang bergerombol seputar batang. Keindahan tumbuhan ini juga memiliki bunga yang berwarna putih dan ada juga yang bewarna merah muda, biasanya bunganya tersusun dalam rangkaian berbentuk seperti payung yang muncul pada ketiak daunnya, selain itu tumbuhan ini juga memiliki buah atau biji yang keci dan memiliki rasa yang pahit.

Tumbuhan Pegagan atau kaki kuda ini banyak sekali manfaatnya, salah satunya sebagai bahan herbal pengobatan dan juga sebagai bahan sayuran. Tak heran jika  di perdesaan tumbuhan ini banyak yang membudidayakan khususnya ditanam sebagai pemanfaatan sebagai obat herbal dan juga sebagai kebutuhan pokok sehari-hari sebagai sayuran. Cara membudidayakan jenis tumbuhan ini salah satunya dengan stek. Rebusan tumbuhan tumbuhan pegagan ini dapat dipergunakan sebagai herbal alami untuk menyembuhkan beberapa penyakit, seperti radang usu, sakit perut, melancarkan air seni, batuk, asma, bronchitis serta sariawan. Sedangkan daun mentahnya yang ditumbuk bisa mengobati borok atau luka di kulit.

Nah itulah artikel singkat yang dapat kami rangkumkan pemanfaatan tumbuhan kaki kuda sebagai bahan pokok sayuran, dan dibalik itu juga menyimpan banyak khasiat dari segi pengobatan, salah stunya bisa mengobati sakit dalam dan luar, seperti yang telah kami kupas pada artikel diatas. Semoga dengan membaca artikel singkat ini kiranya dapat menambah ilmu pengetahuan kepada Anda dan pembaca semua dan bermanfaat juga pada Admin sendirinya. Wassalam 

Aceh Utara - Merupakan personal blog yang membahas seputar informasi yang bersifat umum. email : info@matangteungoh.com