Ada banyak hal yang bisa memicu stres pada seseorang. Mulai dari
pekerjaan, sekolah, masalah keluarga, hubungan, dan masalah lain yang tidak
kita ketahui.
Jika dibiarkan berlarut-larut
kondisi ini akan merusak tubuh.
Oleh karena itu, relaksasi adalah hal yang penting untuk dilakukan.
Relaksasi akan membuat kondisi mentalmu lebih tenang, damai, serta siap untuk
menghadapi dunia lagi. Kapan ya harus dilakukan?
Secepatnya, jangan ditunda jika kamu mengalami tanda-tanda kesehatan
berikut ini.
1. Kamu sering mimpi
buruk
Akhir-akhir ini kamu sering terbangun di tengah malam karena
mimpi buruk? Mimpi dikejar, mimpi hantu, dan lainnya sebenarnya cukup normal
jika terjadi sesekali. Namun jika hampir setiap malam kamu mendapatkannya
berarti ada ketidakseimbangan sistem saraf yang serius, menurut laman Power of Positivity.
Dilansir dari Mayo Clinic, stres, depresi, dan gangguan
kecemasan adalah penyebab utama dari mimpi buruk. Ini terjadi karena otak
berusaha untuk memproses pikiran-pikiran negatif saat tidur. Hasilnya, otak
akan mencerminkan pemikiran tersebut ke dalam adegan-adegan menyeramkan di
mimpimu.
2. Sulit tidur di
malam hari
Walaupun kamu tidak mengalami mimpi buruk, stres bisa membuatmu
sulit untuk terlelap di malam hari. Bagaimana ini bisa terjadi? Dilansir dari Medical News Today, hormon kortisol dan
adrenalin yang dilepaskan otak ketika sedang stres adalah penyebabnya.
Kedua hormon tersebut
meningkatkan detak jantung dan mengalirkan darah ke seluruh tubuh, termasuk
saat kita ingin tidur. Kondisi ini menyebabkan tubuh jadi lebih aktif dan sulit
untuk beristirahat. Ketika hal ini terjadi, stres akan menjadi siklus yang
tidak ada hentinya.
3. Kamu jadi sering
sakit
Stres yang berkepanjangan bisa membuat tubuh sakit secara fisik.
Menurut data dari jurnal JAMA Internal Medicine tahun
2013, 60 hingga 80 persen pasien yang datang ke dokter ternyata mengalami
penyakit yang disebabkan karena stres.
Kenapa ini bisa terjadi? Saat
stres, otak mengeluarkan hormon kortisol yang bisa melemahkan sistem imun tubuh.
Ketika hal itu terjadi, segala bakteri, virus, dan partikel asing lain yang
masuk tidak dapat dibasmi. Akhirnya, kamu jadi sering sakit.